Memperingati Hari Malaria Sedunia 2025

/

Hari Malaria Sedunia 2025 – Hari Malaria Sedunia (WMD) diperingati setiap 25 April sebagai bentuk pengakuan atas upaya global dalam mengendalikan penyakit malaria. Saat ini, sekitar 3,3 miliar orang di 106 negara berada dalam risiko tertular malaria.

Melansir dari WHO, WMD lahir dari Hari Malaria Afrika yang sebelumnya diperingati di benua tersebut. Kini, WMD menjadi salah satu dari 11 kampanye kesehatan global resmi yang diakui oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

WMD sendiri ditetapkan pada tahun 2007 dalam Sidang ke-60 Majelis Kesehatan Dunia. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan pemahaman dan edukasi tentang malaria.

Selain itu, WMD juga mendorong pelaksanaan strategi pengendalian malaria yang berkelanjutan, termasuk di tingkat komunitas. Hari Malaria Afrika pertama kali digelar pada tahun 2001, setelah 44 negara endemik menandatangani Deklarasi Abuja dalam KTT Afrika tentang malaria.

Sejak saat itu, berbagai pihak turut terlibat dalam peringatan WMD, mulai dari perusahaan besar, organisasi internasional, hingga komunitas akar rumput. Tahun ini, pada 2025, kampanye global mengangkat tema “Malaria Berakhir Bersama Kita: Reinvestasi, Imajinasi Ulang, Semangat Ulang”.

WHO bersama mitra global seperti RBM Partnership to End Malaria menyerukan upaya kolektif untuk menghidupkan kembali semangat pemberantasan malaria. Upaya ini mencakup berbagai tingkatan, mulai dari kebijakan global hingga aksi di tingkat komunitas.

Sejak akhir 1990-an, komitmen global terhadap pemberantasan malaria telah diperbaharui secara signifikan. Upaya ini berhasil mencegah sekitar 2,2 miliar kasus dan menyelamatkan 12,7 juta nyawa.

Sumber : https://www.rri.co.id/internasional/1470860/hari-malaria-sedunia-2025-dan-sejarahnya

Post Tags:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *